D8R Track-Type Tractor Caterpillar


Winch Control

Usage:

D8R 7XM
Jika terpasang:

PA58VS

Alat kontrol elektronik menyediakan pengendalian kecepatan winch variabel tak terbatas. Sedikit gerakan pada posisi REEL IN atau pada posisi REEL OUT menghasilkan kecepatan drum yang sangat lambat dan terkendali. Saat alat kontrol digerakkan lebih jauh dari posisi tengah BRAKE ON (netral), kecepatan drum akan bertambah secara proporsional. Apabila alat kontrol dilepaskan dari posisi REEL IN atau posisi REEL OUT, akan dikembalikan oleh gaya pegas ke posisi BRAKE ON (netral).

Pengendalian untuk Tuas Kontrol Winch PA58VS



Ilustrasi 1g00565787

Tarik ke atas dan pindahkan sakelar ke depan untuk NONAKTIF pengoperasian winch. Biarkan sakelar dalam posisi NONAKTIF apabila winch sedang tidak digunakan.

Kontrol Winch



Ilustrasi 2g00565897

Sakelar ini harus dalam posisi KE BELAKANG untuk pengoperasian winch.



Ilustrasi 3g00562416

Brake On (Netral) (1) - Kabel baja tidak boleh bergerak. Gunakan posisi ini apabila Anda melakukan penarikan alat berat. Gunakan posisi ini apabila sedang menahan beban dan bila winch tidak diaktifkan.

Reel In (2) - Dorong tuas ke depan untuk menggulung (reel in) kabel baja. Kabel baja harus bergerak ke arah winch dengan tenaga. Lepaskan tuas. Tuas akan kembali ke posisi BRAKE ON (netral).

Membebaskan Kopling Drum (3) - Dorong tuas kontrol menjauh dari operator guna membebaskan winch. . Tuas kontrol akan tetap berada dalam posisi DETENT. Kabel baja akan terulur keluar oleh berat beban. Kabel baja akan terulur keluar saat alat berat bergerak menjauhi beban. Tarik tuas kontrol dari posisi DETENT. Tuas akan kembali ke posisi BRAKE ON (netral).

------ PERINGATAN! ------

Jangan menggunakan pelepas kopling tromol terhadap beban yang ditahan oleh gerak gulung keluar.

Pelepasan beban yang tiba-tiba dapat mengakibatkan cedera atau bahkan kematian serta kerusakan pada benda-benda lain.

Gunakan gerak gulung keluar hanya untuk menurunkan beban muatan.


Reel-Out (4) - Tarik tuas ke arah belakang guna mengulurkan (reel out) kabel baja. Kabel baja akan terulur keluar dengan tenaga. Lepaskan tuas. Tuas akan kembali ke posisi BRAKE ON (netral).



Ilustrasi 4g00565730

Tekan sisi depan dari sakelar rocker pada bagian atas tuas untuk menggunakan LOW LOCK. Lampu indikator akan menyala. LOW LOCK akan menahan motor displacement variabel dalam posisi displacement maksimum untuk penarikan maksimum dan kecepatan penarikan minimum untuk meningkatkan kontrol beban secara presisi.



Ilustrasi 5g00565762

Tekan sisi belakang sakelar rocker untuk kembali ke pengoperasian kecepatan otomatis penuh. Untuk aplikasi kabel, displacement motor akan menyesuaikan secara otomatis antara displacement maksimum dan displacement minimum yang disetel dari pabrik guna mendapatkan keseimbangan paling baik dari kecepatan dan penarikan.

57 (tanpa Free Spool)

Catatan: Alat pengunci untuk tuas-tuas kontrol perlengkapan tambahan dirancang guna mencegah gerakan tuas kontrol yang tidak disengaja. Pasang alat pengunci sebelum Anda meninggalkan tempat duduk. Sebelum Anda melakukan servis pada alat berat, pasang alat pengunci. Apabila alat berat ditinggalkan tanpa penjagaan, pasang alat pengunci.

Alat Pengunci untuk Tuas Kontrol Winch 57 (tanpa Free Spool)



Ilustrasi 6g00467072

  1. Gerakkan pelat (1) ke bawah dan putar pelat ( 2) agar alur (6) pada pelat (1) menyambung tang pada bracket (4).

  2. Putar pelat (2) hingga pelat (2) menyambung alur (5) pada bracket (4).

  3. Lubang (3) pada pelat (1) dan pada pelat (2) dapat dipasangi Gembok 5P-8501.


Ilustrasi 7g00490245

Brake Off Detent (A) - Tuas tetap berada dalam posisi BRAKE OFF DETENT hingga tuas digerakkan secara manual. Hambatan dari mekanisme winch membuatnya tidak memungkinkan untuk mengulur kabel baja dengan tangan.

Brake Off (B) - Dorong tuas ke posisi ini guna membebaskan winch. Apabila Anda melepaskan tuas ini, tuas akan kembali ke posisi HOLD. Kabel baja akan terulur oleh berat beban, jika beban cukup berat. Kabel baja akan terulur saat alat berat bergerak menjauhi beban.

Brake On (C) - Kabel baja tidak boleh bergerak. Gunakan posisi ini bila Anda menggunakan alat berat untuk penarikan. Gunakan posisi ini apabila Anda menahan suatu beban dan bila winch tidak diaktifkan.

Reel In (D) - Tarik tuas ke posisi ini guna menggulung kabel baja. Kabel baja harus bergerak kearah winch dengan tenaga. Apabila Anda melepas tuas ini, tuas akan kembali ke posisi BRAKE ON.

Reel-Out (E) - Tarik tuas ke posisi ini guna mengulur kabel baja. Kabel baja akan terulur dengan tenaga. Lepaskan tuas. Apabila Anda melepas tuas, tuas akan kembali ke posisi BRAKE ON.

Inching (Pengoperasian Kontrol Halus)

Katup kontrol winch berada di dalam winch. Katup kontrol winch dapat disetel guna menyesuaikan keperluan operator. Katup sequence dua-posisi terdapat dalam kelompok katup kontrol winch. Katup ini menyediakan posisi no inci untuk kontrol pada umumnya dan untuk kontrol halus. Gunakan hanya posisi inching apabila Anda perlu pengoperasian kontrol halus.

Katup sequence inching hanya berpengaruh pada fungsi ulur saja.

Beban dapat selip apabila winch dioperasikan dalam posisi no inci. Lihat pada Buku Petunjuk Pengoperasian dan Perawatan, "Penyetelan Winch" .

Semua winch disetel pada posisi no inci bila alat berat keluar dari pabrik pembuatnya.



Ilustrasi 8g00490245

Inching Arah Keluar - Hidupkan engine pada kecepatan IDLE RENDAH. Secara perlahan tarik tuas ke dalam posisi ( E). Mengontrol kecepatan gerak dari kabel baja dengan menggunakan kontrol governor engine.

Caterpillar Information System:

963C Track-Type Loader Machine Systems Temperature Control - Remove and Install
D9R Track-Type Tractor Engine Air Filter Primary Element - Clean/Replace
D7R Track-Type Tractor Maintenance Interval Schedule
966G Wheel Loader and 972G Wheel Loader Braking System Hydraulic Tank
3304B and 3306B Engines for Caterpillar Built Machines Fuel Injection Nozzles - Install
980G Wheel Loader Braking System Accumulator Charging Valve (Brake)
966G Wheel Loader and 972G Wheel Loader Machine Systems Hydraulic Electronic Control - Remove and Install
D9R Track-Type Tractor Refill Capacities
D6R Track-Type Tractor Transmission Control
637E Series II Wheel Tractor-Scrapers Electronic Monitoring System (EMS)
980G Wheel Loader Braking System Brake Accumulator
D6R Track-Type Tractor Hydraulic System Ripper Mounting
990 Series II Wheel Loader and 844 Wheel Tractor Braking System Limit Switch (Stop Light)
D6R Track-Type Tractor Hydraulic System Main Relief Valve
963C Track-Type Loader Machine Systems Seat - Remove and Install
963C Track-Type Loader Machine Systems Receiver-Dryer - Remove and Install
902 and 906 Compact Wheel Loaders Power Train System General Testing and Adjusting Information
902 and 906 Compact Wheel Loaders Steering System Metering Pump (Steering)
902 and 906 Compact Wheel Loaders Power Train System Visual Inspection
928G Wheel Loader Machine Parking
928G Wheel Loader Starting with Jump Start Cables
902 and 906 Wheel Loaders Power Train Axle Planetary - Disassemble
3406C Engines for Caterpillar Built Machines Turbocharger
928G Wheel Loader Starting with Auxiliary Start Receptacle
Back to top
The names Caterpillar, John Deere, JD, JCB, Hyundai or any other original equipment manufacturers are registered trademarks of the respective original equipment manufacturers. All names, descriptions, numbers and symbols are used for reference purposes only.
CH-Part.com is in no way associated with any of the manufacturers we have listed. All manufacturer's names and descriptions are for reference only.