770G and 772G Off-Highway Truck Caterpillar


Towing With Inoperable Engine

Usage:

770G ECM

------ PERINGATAN! ------

Cedera atau bahkan kematian dapat terjadi sewaktu menarik alat berat yang mogok secara tidak benar.

Ganjal alat berat, untuk mencegah terjadinya gerakan, sebelum melepaskan rem. Alat Berat dapat meluncur bebas apabila tidak diganjal.


------ PERINGATAN! ------

Pengoperasian motor kemudi sekunder dalam jangka waktu lama dapat merusak motor dan mengakibatkan hilangnya kemampuan kemudi darurat, yang dapat menyebabkan cedera atau bahkan kematian. Sistem Kemudi Sekunder sebaiknya tidak digunakan untuk menarik alat berat atau untuk melakukan prosedur servis lainnya yang memakan waktu lebih dari 5 menit. Motor harus dibiarkan mendingin pada temperatur udara luar sebelum digunakan kembali.


Rem parkir diaktifkan dengan gaya pegas. Rem parkir dilepaskan oleh tekanan oli rem.

Pada kondisi normal, rem parkir dilepaskan oleh tekanan oli rem yang tersimpan di dalam akumulator rem sekunder. Tekanan oli rem di dalam kedua akumulator rem dihasilkan saat engine sedang beroperasi. Tanpa adanya tekanan oli rem yang mencukupi di dalam akumulator rem sekunder, rem parkir akan terpasang dan alat berat tidak dapat digerakkan.

Ketika engine tidak dapat dioperasikan dan tekanan oli rem di akumulator rem servis telah habis, rem servis tidak akan berfungsi dan pedal rem sekunder hanya akan memberikan gaya pengereman ke roda-roda belakang.

Catatan: Bila sakelar start engine dipindahkan ke posisi OFF , katup-katup solenoid akan mengosongkan tekanan oli rem seluruhnya dari kedua akumulator rem.

Catatan: Jika sakelar start engine tetap berada dalam posisi ON, dan kontrol transmisi berada pada posisi P (Rem Parkir Diaktifkan), sebuah katup solenoid hanya akan mengosongkan tekanan oli rem dari akumulator rem sekunder.

Bila engine tidak dapat dioperasikan dan tekanan oli rem di akumulator rem sekunder telah habis, rem parkir dapat dilepaskan oleh tekanan oli rem yang dihasilkan oleh pompa pelepasan rem/kemudi sekunder dan kemudian dialihkan melalui katup pengalih.

Ketika rem parkir dilepaskan oleh tekanan oli rem melalui katup pengalih, hanya pedal rem sekunder yang dapat digunakan untuk menghentikan alat berat.

Untuk mendapatkan informasi selengkapnya mengenai sistem pengereman, rujuk ke Buku Petunjuk Pengoperasian dan Perawatan , "Pengereman".

Untuk menarik alat berat dengan engine yang tidak dapat dioperasikan, lakukan langkah-langkah berikut:

  1. Alihkan kontrol transmisi ke posisi P dan alihkan sakelar start engine ke posisi ON. Untuk informasi selengkapnya, lihat Buku Petunjuk Pengoperasian dan Perawatan, "Kontrol Operator" .

  2. Ganjal roda.


    Ilustrasi 1g02322933
    Tampilan potongan rangka.

  3. Tarik tombol (1) di katup pengalih untuk mengalirkan oli rem ke katup pelepas rem parkir.

    Tarik tombol di katup pengalih dan kemudian putar tombol untuk mengunci katup di posisinya.

  4. Hubungkan alat berat penarik dan kencangkan kabel penarik atau batang penarik. Untuk panduan, rujuk ke Buku Petunjuk Pengoperasian dan Perawatan, "Menarik Alat Berat".

  5. Pindahkan kontrol transmisi ke posisi N (Netral).


    Ilustrasi 2g02197793

  6. Tekan sakelar pelepas rem/kemudi sekunder (2) untuk mengaktifkan pompa. Tahan sakelar pelepas rem sampai tampilan Advisor/Messenger menunjukkan bahwa rem parkir dilepaskan dan tekanan rem hidrolik adalah 3800 kPa (550 psi).

    Catatan: Sebuah pompa listrik menyuplai tekanan oli rem untuk melepaskan rem parkir. Pompa ini juga menyuplai oli ke sistem kemudi sekunder.

  7. Sambil menekan sakelar pelepas rem/kemudi sekunder, putar roda kemudi ke masing-masing sisi untuk memeriksa kemudi.

  8. Injak pedal rem sekunder pada alat berat yang mogok untuk memeriksa pengereman.

  9. Lepaskan pengganjal roda.

  10. Tarik alat berat yang mogok dengan alat berat penarik.

    1. Setiap kali Anda mengemudikan alat berat yang mogok, tekan sakelar pelepas rem/kemudi sekunder.

    2. Selama penderekan, monitor terus tekanan rem hidrolik pada tampilan Advisor/Messenger. Jangan lanjutkan menderek alat berat bila tekanan oli kurang dari 2760 kPa (400 psi). Saat tekanan oli pelepas rem parkir menurun, tekan sakelar pelepas rem. Tahan sejenak sakelar pelepas rem untuk memberikan tekanan oli rem yang memadai dan mencegah pengaktifan rem parkir. Tekanan akan berkurang setelah sekitar 30 hingga 45 detik.


PERHATIAN

Jangan membiarkan tekanan oli turun hingga di bawah 2760 kPa (400 psi) sewaktu penarikan machine.

Ini dapat menyebabkan rem bekerja dan menimbulkan kerusakan di dalam rem. Rem harus benar-benar lepas (tidak bekerja)pada saat machine ditarik.


Caterpillar Information System:

777G Off-Highway Truck Hydraulic and Braking System Towing the Machine - Preparation
770G and 772G Off-Highway Truck Sound Suppression - Remove and Install - Engine Enclosure
777G Off-Highway Truck Hydraulic and Braking System Relief Valve (Brake Oil Cooler) - Test and Adjust
770G and 772G Off-Highway Truck Guard (Engine Oil Pan) - Remove and Install
C13 Tier 4 Final Engines Fuel Pressure Sensor
777G Off-Highway Truck Hydraulic and Braking System Relief Valve (Hoist Raise, Hoist Lower) - Test and Adjust
777G Off-Highway Truck Hydraulic and Braking System Gear Pump (Brake, Brake Cooling, Hoist) - Purge
777G Off-Highway Truck Hydraulic and Braking System Hoist Control - Adjust
Cat® Terrain Office Software Machine File and Machine Type File
Cat® Terrain Office Software DXF File Entities
777G Off-Highway Truck Hydraulic and Braking System Brake Accumulator (Parking)
770G and 772G Off-Highway Truck Lowering the Body with Engine Stopped
770G and 772G Off-Highway Truck Towing With Power Train Failure
C15 and C18 Tier 4 Final Engines Fuel System Pressure - Test
2010/11/18 Stiffer Cab Mountings Available for Certain Backhoe Loader Machines {7301}
Improper Torqued Connector on the 0R-1015 Water Pump Gp for Certain 3116 and 3126B Engines{1361} Improper Torqued Connector on the 0R-1015 Water Pump Gp for Certain 3116 and 3126B Engines{1361}
120M Series 2, 12M Series 2, 140M Series 2 and 160M Series 2 Motor Graders Fuel Tank Water and Sediment - Drain
120 and 120 AWD Motor Grader Restricted Visibility
Reconditioning Procedure for Seal Ramps on Inverted Style Idler and Roller Shafts {0729, 4150, 4154, 4159, 6433, 7561} Reconditioning Procedure for Seal Ramps on Inverted Style Idler and Roller Shafts {0729, 4150, 4154, 4159, 6433, 7561}
16M Series 3 and 18M Series 3 Motor Graders Stopping the Machine
770G and 772G Off-Highway Truck Engine Starting with Jump Start Cables
2010/12/16 A New Exhaust Plug Is Used on Certain C18 Engines {1058, 1061}
2010/11/08 Improved Housing on Steering Control Group for the 583T Pipelayer {3033}
450E Backhoe Loader Hydraulic and Steering System Accumulator
Back to top
The names Caterpillar, John Deere, JD, JCB, Hyundai or any other original equipment manufacturers are registered trademarks of the respective original equipment manufacturers. All names, descriptions, numbers and symbols are used for reference purposes only.
CH-Part.com is in no way associated with any of the manufacturers we have listed. All manufacturer's names and descriptions are for reference only.