385C Excavator and 385C MHPU Mobile Hydraulic Power Unitwith UHD Attachment Caterpillar


Adjustable Gage Undercarriage Frame

Usage:

385C L KGB

------ PERINGATAN! ------

Sebelum memanjangkan atau memendekkan rangka track, pastikan agar orang-orang lain menjauh dari alat berat.

Gunakan selalu dua orang atau lebih untuk melakukan pekerjaan ini. Lakukan gerakan-gerakan alat berat hanya setelah mendapat sinyal dari petugas sinyal.

Sakelar kontrol kecepatan engine otomatik (AEC) harus pada posisi OFF dan sakelar kecepatan travel harus pada posisi LOW.

Jangan sekali-kali membuat gerakan yang tiba-tiba dari peralatan bagian depan. Bila mengoperasikan peralatan bagian depan, aktifkan secara pelan kontrol-kontrolnya dengan ekstra hati-hati.



PERHATIAN

Sebelum mulai menyetel rangka-rangka track, bersihkan area-area kontak dari car body dan rangka-rangka track dan baut-baut montingnya. Sebelum memasang baut-bautnya, aplikasikan Anti-Seize Compound 9M-3710 pada sisi bawah dari kepala dan pada uliran-uliran baut-baut..





Ilustrasi 1g00285692

Alat berat ini memiliki rangka track yang dapat disesuaikan. Rangka track dipasang dengan baut. Lebar keseluruhan alat berat bila rangka track dipanjangkan sepenuhnya adalah 4260 mm (14 ft). Rangka track sebaiknya dipanjangkan sepenuhnya untuk pengoperasian alat berat. Lebar keseluruhan alat berat bila rangka track dipendekkan sepenuhnya adalah 3500 mm (11 ft 6 inci). Rangka track sebaiknya dipendekkan sepenuhnya saat alat berat diangkut.

Catatan: Spesifikasi ini untuk alat berat yang dilengkapi dengan track shoe 750 mm (30 inci).

Catatan: Kunci harus berada pada posisi ON saat engine berjalan untuk mempertahankan fungsi listrik dan hidrolik.

Sebelum melepas baut dan spacer dari rangka track, pasang silinder hidrolik sebagaimana ditunjukkan di bawah ini.

Pendekkan rangka track atau panjangkan rangka track satu per satu.

Pemasangan Silinder

Catatan: Pasang silinder hidrolik di sisi samping rangka track yang harus dipindahkan.




Ilustrasi 2g01597673

(1) Carbody

(2) Rangka track kanan

(3) Penyangga

(4) Washer

(5) Baut

(6) Penyangga

(7) Rangka track kiri

  1. Letakkan Penyangga (6) pada rangka track kiri depan (7). Pasang 4 baut (5) dan washer (4). Kencangkan baut (5) .

  1. Ulangi Langkah 1 di bagian belakang rangka track kiri (7) .

  1. Ulangi Langkah 1 hingga 2 untuk rangka track kanan (2) .

  1. Letakkan penyangga (3) pada bagian depan carbody (1). Pasang 4 baut (5) dan 4 washer (4). Kencangkan baut (5) .

  1. Ulangi langkah 4 pada bagian belakang carbody (1) .



    Ilustrasi 3g01597694

    (1) Carbody

    (7) Rangka track

    (8) Silinder hidrolik

    (9) Batang silinder

  1. Letakkan silinder hidrolik (8) dalam posisi di Ilustrasi 3.



    Ilustrasi 4g01597753

    (8) Silinder hidrolik

    (10) Pin

    (11) Spacer

    (12) Pelat

    (13) Washer

    (14) Baut

  1. Pasang pin (10) di bantalan silinder hidrolik (8). Pasang spacer (12) pada salah satu sisi pin (10). Pasang washer (13) dan baut (14). Kencangkan baut (14) .

  1. Ulangi langkah 7 pada sisi lain pin (10) .



    Ilustrasi 5g01597775

    (1) Carbody

    (3) Penyangga

    (8) Silinder hidrolik

    (15) Baut

    (16) Washer

    (17) Mur

  1. Pasang silinder hidrolik (8) pada penyangga (3) carbody (1) Pasang 2 baut (15), washer (16) dan mur (17) pada salah satu sisi baut. Kencangkan washer (16) dan mur (17) ke sisi berlawanan.



    Ilustrasi 6g01597793

    (1) Carbody

    (3) Penyangga

    (7) Rangka track

    (8) Silinder hidrolik

    (18) Pin

    (19) Pin pengunci

  1. Pasang sisi lain dari silinder hidrolik (8) di penyangga (3) rangka track (1) .

  1. Pasang pin (18) melalui penyangga (3) dan batang silinder hidrolik (8). Untuk mengencangkan pin (18), masukkan pin pengunci (19) melalui pin (18) .

  1. Untuk memasang silinder lainnya, ulangi Langkah 6 hingga Langkah 11.

Katup Kontrol Silinder Hidrolik

Catatan: Setiap silinder hidrolik digerakkan secara terpisah oleh katup kontrol hidrolik.




    Ilustrasi 7g01597833

    Katup kontrol terletak dalam kotak penyimpanan eksternal.

  1. Buka kotak penyimpanan eksternal untuk mengakses katup kontrol.



    Ilustrasi 8g01597916

    Port hidrolik terletak di dalam ruang pompa.




    Ilustrasi 9g01598257

    (20) Port

    (21) Port

    (22) Port

  1. Sambungkan 3 port (20) katup kontrol ke port pada alat berat menggunakan selang hidrolik yang benar.



    Ilustrasi 10g01598273

    (23) Port pada silinder hidrolik

  1. Dari katup kontrol, sambungkan setiap port (21) ke port (23) silinder pertama.

  1. Ulangi Langkah 3 untuk menyambungkan port silinder hidrolik lainnya dari port katup kontrol (22) .

Memanjangkan Rangka Track


PERHATIAN

Kerusakan pada pemandu carbody pada rangka track roller dapat terjadi jika track dinaikkan lebih dari 80 mm (3,1 inci) di atas tanah, bila baut carbody dilepas.


Alat berat harus diletakkan pada permukaan yang rata dan padat. Panjangkan rangka track satu per satu.

  1. Posisikan alat berat agar persambungan berada pada posisi 0 derajat melalui bagian depan.

  1. Angkat bagian depan silinder boom untuk memanjangkan sepenuhnya. Boom VA dan silinder stick harus dipendekkan sepenuhnya.



    Ilustrasi 11g01658413

  1. Posisikan alat berat agar bagian depan berada pada sudut kanan dari rangka track.

  1. Pendekkan silinder boom dan panjangkan silinder stick untuk mencapai posisi vertikal.



    Ilustrasi 12g01658415

  1. Matikan Engine.

  1. Pasang silinder hidrolik.

  1. Sambungkan katup kontrol silinder hidrolik.

  1. Starter engine.

  1. Gerakkan tuas kontrol untuk menyesuaikan ekstensi silinder dengan lebar track.



    Ilustrasi 13g01599213

    (24) Baut

    (25) Spacer

  1. Lepaskan 16 baut (24) dan spacer (25). Baut (24) mengikat rangka track ke carbody.



    Ilustrasi 14g01599215

  1. Gunakan tekanan boom ke bawah untuk mengangkat track sekitar 50 mm (2 inci) di atas permukaan tanah.



    Ilustrasi 15g01599233

  1. Gerakkan tuas katup kontrol untuk memanjangkan silinder hidrolik. Gerakkan dua tuas secara bersamaan. Atur untuk mendapatkan gerakan rangka track roller yang sejajar.

  1. Sejajarkan lubang baut carbody dan rangka track.

  1. Setelah memastikan bahwa rangka track yang terangkat telah dipanjangkan dengan benar, turunkan rangka track ke tanah. Gunakan tekanan boom ke atas untuk menurunkan rangka track.

  1. Periksa apakah lubang baut carbody dan rangka track masih sejajar. Jika lubang baut tidak sejajar dengan rangka track, ulangi langkah 12 secara perlahan.



    Ilustrasi 16g01599213

    (24) Baut

    (25) Spacer

  1. Pasang 24 baut (24) dan spacer (25). Kencangkan baut (24) dengan torsi 2700 ± 300 N·m (1990 ± 220 lb ft).

  1. Gunakan tekanan boom ke atas untuk mengangkat boom. Putar rangka atas ke putaran 180 derajat. Gunakan tekanan boom ke bawah secara perlahan untuk menurunkan boom, hingga ujung stick menyentuh tanah.



    Ilustrasi 17g01599354

    (3) Penyangga

    (8) Silinder Hidrolik

    (18) Pin

    (19) Pin pengunci

  1. Letakkan penyangga (4) di antara permukaan tanah dan silinder hidrolik (8). Letakkan penyangga di dekat sisi kepala.

  1. Lepaskan pin pengunci (19) dan pin (18) rangka track.

  1. Pendekkan batang silinder secara perlahan dengan menggerakkan tuas katup kontrol.

  1. Bila batang telah dipendekkan sepenuhnya, putar silinder hidrolik (8) dan sambungkan silinder ke rangka track lainnya. Sejajarkan lubang pin batang dan penyangga dengan menggerakkan tuas katup kontrol secara perlahan.

  1. Setelah memastikan bahwa lubang telah sejajar, pasang pin (18) dan pin pengunci (19) .

  1. Ulangi langkah 18 hingga 22 untuk silinder hidrolik lainnya.

  1. Ulangi langkah 7 hingga 23 untuk memanjangkan rangka track lainnya.

  1. Ulangi langkah 18 hingga 20. Bila batang silinder hidrolik telah dipendekkan sepenuhnya, lepaskan selang hidrolik silinder. Lepaskan silinder penyangga.

  1. Ulangi langkah 25 untuk silinder hidrolik lainnya.

  1. Matikan engine dan gerakkan tuas kontrol maju-mundur untuk melepaskan tekanan. Lepaskan selang hidrolik katup kontrol. Letakkan katup kontrol dalam kotak penyimpanan eksternal.

Menarik Rangka Track


PERHATIAN

Kerusakan pada pemandu carbody pada rangka track roller dapat terjadi jika track dinaikkan lebih dari 80 mm (3,1 inci) di atas tanah, bila baut carbody dilepas.


Alat berat harus diletakkan pada permukaan yang rata dan keras. Pendekkan rangka track satu per satu.




Ilustrasi 18g01658415

  1. Posisikan alat berat agar bagian depan berada pada sudut kanan dari rangka track.

  1. Matikan engine.

  1. Pasang silinder hidrolik. Rujuk ke Buku Petunjuk Pengoperasian dan Perawatan



    Ilustrasi 19g01599354

  1. Letakkan penyangga di antara permukaan tanah dan silinder hidrolik (8). Letakkan penyangga di dekat sisi kepala.

  1. Sambungkan katup kontrol silinder hidrolik.

  1. Starter engine.

  1. Gerakkan tuas kontrol katup kontrol untuk menyesuaikan ekstensi silinder dengan lebar track.

  1. Sejajarkan lubang silinder dan penyangga rangka track.

  1. Setelah lubang disejajarkan, pasang pin (18) dan pin pengunci (19) .

  1. Ulangi Langkah 7 hingga 9 untuk silinder hidrolik lainnya.



    Ilustrasi 20g01599213

  1. Lepaskan 24 baut (24) dan spacer (25). Baut tersebut mengikat rangka track ke carbody.

  1. Gunakan tekanan boom ke bawah untuk mengangkat track sekitar 50 mm (2 inci) di atas permukaan tanah.



    Ilustrasi 21g01599233

  1. Gerakkan tuas katup kontrol untuk memendekkan batang silinder hidrolik. Gerakkan dua tuas secara bersamaan. Atur untuk mendapatkan gerakan rangka track yang sejajar.

  1. Sejajarkan lubang baut carbody dan rangka track.

  1. Pastikan bahwa rangka track yang terangkat telah dipendekkan dengan benar. Gunakan tekanan boom ke atas untuk menurunkan rangka track.

  1. Periksa apakah lubang baut carbody dan rangka track masih sejajar.



    Ilustrasi 22g01599213

  1. Pasang 16 baut (24) dan spacer (25). Kencangkan baut dengan torsi 2700 ± 300 N·m (1990 ± 220 lb ft).



    Ilustrasi 23g01627244

  1. Letakkan penyangga (4) di antara permukaan tanah dan silinder hidrolik (8). Letakkan penyangga di dekat sisi kepala.

  1. Lepaskan pin pengunci (19) dan pin (18) rangka track.

  1. Pendekkan batang silinder secara perlahan dengan menggerakkan tuas katup kontrol.

  1. Lepaskan selang hidrolik silinder.

  1. Lepaskan 2 baut (15) dan mur (17) penyangga carbody.

  1. Lepaskan silinder hidrolik.

  1. Ulangi Langkah 18 hingga 23 untuk silinder hidrolik lainnya.

  1. Matikan engine dan gerakkan tuas kontrol maju-mundur untuk melepaskan tekanan. Lepaskan selang hidrolik katup kontrol dan letakkan selang ke dalam kotak penyimpanan eksternal.

Caterpillar Information System:

314D CR Hydraulic Excavator C4.2 Engine Supplement Fan Guard - Remove and Install
314D CR Hydraulic Excavator C4.2 Engine Supplement Hydraulic Oil Cooler - Remove
Installation Instructions for 333-8143 Film Group on Fusion Couplers{6129, 7557} Installation Instructions for 333-8143 Film Group on Fusion Couplers{6129, 7557}
M316D, M318D and M322D Wheeled Excavators Machine Systems Stub Boom - Install
M316D, M318D and M322D Wheeled Excavators Machine Systems Stub Boom - Remove
314D CR Hydraulic Excavator Machine Systems Operator Console - Remove and Install - Right Side
314D CR Hydraulic Excavator Machine Systems Handle (Joystick) - Remove and Install
385C Excavator and 385C Front Shovel Machine System Specifications Swing Gear and Bearing
320D and 323D Excavators Machine System Specifications Accumulator (Pilot)
345D, 349D and 349D2 Excavator Machine System Specifications Hydraulic Fan Drive Lines
2008/08/25 Improved K110 Adapters are now available for Wheel Loaders and Excavators {6800}
2008/07/07 Improved Links Are Available For Certain Thumbs {6513, 6547}
259B3 Compact Track Loader, 247B3 and 257B3 Multi Terrain Loaders and 216B3, 226B3, 236B3, 242B3 and 252B3 Skid Steer Loaders Machine Electronic Control System Wiring Harness (Open Circuit) - Test
374F Excavator Quick Coupler Operation - Circuit for Universal Coupler (If Equipped)
Work Tool (Custom) and 343-8734 Fusion Pallet Fork Pallet Fork - Inspect
2008/08/25 Correct Installation of the Shims Between the Boom and the Boom Cylinders on the Upper Frame {7051}
568 Forest Machine Machine System Specifications Swing Drive - Left Swing Drive and Right Swing Drive
345D MHPU and 349D MHPU Mobile Hydraulic Power Units Machine System Auxiliary Hydraulic Lines - Boom
325D and 329D Excavators and 325D Material Handler Machine System Specifications Accumulator (Pilot)
2008/07/14 Support for Fuel Injection Pumps {1251}
320D, 321D, 323D, 324D, 325D, 326D, 328D, 329D, 330D, 336D, 336D2, 340D and 340D2 Excavators, 324D Forest Machine and 323D MHPU, 324D MHPU, 325D MHPU, 329D MHPU, 330D MHPU and 336D MHPU Mobile Hydraulic Power Units Machine Electronic Control System MID 039 - CID 0248 - FMI 12
2009/02/23 A New Recoil Spring Gp for the Front Idler Group Is Available {4158, 4159}
345C Excavator Machine System Specifications Front Lines
345C Excavator Machine System Specifications Front Lines - System 17
Back to top
The names Caterpillar, John Deere, JD, JCB, Hyundai or any other original equipment manufacturers are registered trademarks of the respective original equipment manufacturers. All names, descriptions, numbers and symbols are used for reference purposes only.
CH-Part.com is in no way associated with any of the manufacturers we have listed. All manufacturer's names and descriptions are for reference only.