3508, 3512, and 3516 Generator Sets Caterpillar


Generator Lead Connections

Usage:

3412C 4BZ

Penomoran Kabel Penghantar

Konfigurasi Wye dan konfigurasi Delta merupakan penyambungan kabel generator yang paling sering digunakan. Diagram sambungan tiga-fasa berikut menggambarkan penyambungan yang benar dan identifikasi terhadap kabel penghantar.

Kabel penghantar diberi nomor searah jarum jam dari yang paling atas dan dari bagian luar ke arah dalam. Diagram-diagram yang terdapat dalam bagian "Diagram Konfigurasi Wye" memperlihatkan penomoran kabel penghantar untuk generator empat, enam, sepuluh dan dua belas kabel penghantar. Diagram-diagram yang terdapat dalam bagian "Diagram Konfigurasi Delta" memperlihatkan penomoran kabel penghantar untuk generator enam dan dua belas kabel penghantar.

Diagram Konfigurasi Wye

4 Kabel Penghantar




Ilustrasi 1g00611469

Konfigurasi Wye 4 Kabel Penghantar (hanya untuk generator set 3306B dan 3406C)

Terminal T0 merupakan kabel netral.

6 Kabel Penghantar




Ilustrasi 2g00611486

Konfiguras Wye 6 Kabel Penghantar

Terminal T4, T5 dan T6 menjadi sambungan netral sewaktu terminal-terminal disambung menjadi satu.

10 Kabel Penghantar




Ilustrasi 3g00669334

Konfigurasi Wye 10 Kabel Penghantar - Tegangan Tinggi (hanya untuk generator set 3306B dan 3406C)

Terminal T0 merupakan kabel netral.




Ilustrasi 4g00611596

Konfigurasi Wye 10 Kabel Penghantar - Tegangan Rendah (hanya untuk generator set 3306B dan 3406C)

Terminal T0 merupakan kabel netral.

12 Kabel Penghantar




Ilustrasi 5g00661863

Konfigurasi Wye 12 Kabel Penghantar - Tegangan Tinggi

Terminal T10, T11 dan T12 menjadi sambungan netral sewaktu terminal-terminal disambung menjadi satu.




Ilustrasi 6g00611608

Konfigurasi Wye 12 Kabel Penghantar - Tegangan Rendah

Terminal T10, T11 dan T12 menjadi sambungan netral sewaktu terminal-terminal disambung menjadi satu.

Diagram Konfigurasi Delta

6 Kabel Penghantar




Ilustrasi 7g00669319

Konfigurasi Delta 6 Kabel Penghantar

12 Kabel Penghantar




Ilustrasi 8g00669312

Konfigurasi Delta 12 Kabel Penghantar

Terminal T6 dan T9 menjadi sambungan netral sewaktu terminal disambung menjadi satu dan dihubungkan ke ground. Hal ini menunjukkan sambungan terminal T2 dan T10 sebagai fasa tinggi.

Menghubungkan Rangka Ke Ground

Dalam setiap pemasangan generator set, rangka generator harus secara positif dihubungkan ke kutub ground bumi atau ke lambung kapal. Penyambungan ini merupakan yang pertama kali dilakukan pada saat pemasangan. Penyambungan ini merupakan yang terakhir kali harus dilepaskan. Apabila generator set berada pada alas yang fleksibel atau berpegas, penyambungan ke ground harus fleksibel untuk menghindari kemungkinan patah pada pengoperasian selanjutnya.

Kabel atau pengikat sambungan ground harus paling sedikit memiliki kapasitas penghantaran arus yang sama dengan kabel penghantar terbesar yang terhubung ke beban. Titik sambungan pada kabel atau pengikat harus berada dalam keadaan bersih, bebas dari tahanan listrik dan terlindungi dari kemungkinan terjadinya oksidasi. Sambungan ground yang dibaut biasanya mengalami oksidasi. Titik sambungan seringkali menjadi sumber dari interferensi frekwensi radio (RFI=Radio Frequency Interference). Titik sambungan yang disolder perak dan dibaut akan menyebabkan bunyi baik secara listrik maupun mekanis.

Sambungan Netral

Generator dengan Konfigurasi Wye biasanya memiliki ground netral sewaktu generator dipasang. Namun demikian, ada beberapa keadaan dimana tindakan khusus dapat dilakukan untuk mencegah hubungan ground di sisi beban. Tujuan penyambungan kabel netral ke ground adalah untuk mencegah kerusakan peralatan di sisi beban.

Apabila kabel netral dihubungkan ke ground dan salah satu dari kabel fasa menjadi terhubung ke ground, arus yang berlebih akan membuka circuit breaker beban. Arus yang berlebih juga akan menurunkan tegangan generator. Hasilnya bergantung pada karakteristik kelistrikan suatu generator, tipe kesalahan dan peringkat trip circuit breaker. Suatu peralatan pembatas tegangan rendah (undervoltage) akan diperlukan untuk menyediakan perlindungan yang memadai terhadap hubung-singkat.

Terdapat beberapa kasus dimana kabel netral tidak perlu dihubungkan ke ground. Kabel netral generator yang tidak dihubungkan ke ground akan memenuhi syarat pada aplikasi dimana tindakan khusus telah dilakukan untuk mencegah terhubungnya kabel fasa ke ground. Salah satu contoh tindakan demikian adalah berupa sirkuit pelindung kesalahan terhubung ke ground. Perlindungan kesalahan terhubung ke ground memerlukan studi terhadap keseluruhan grup sirkuit distribusi dan diperlakukan sebagai suatu sistem. Pemilik harus bekerja sama dengan konsultan bersertifikat dan terdaftar apabila hendak membangun suatu sistem distribusi yang baru. Pemiliki juga harus bekerja sama dengan konsultan bersertifikat dan terdaftar apabila sistem yang telah ada harus dimodifikasi untuk pemasangan perlindungan kesalahan terhubung ke ground.

Unit Tunggal

Dalam sistem tiga-fasa, empat-kabel, kabel netral harus dihubungkan ke ground sesuai dengan aturan perkabelan setempat.

Dalam aplikasi dimana tindakan khusus telah dilakukan untuk mencegah terhubungnya kabel beban ke ground, kabel netral yang tidak di ground dapat digunakan. Pastikan untuk memeriksa aturan perkabelan setempat.

Unit Banyak

Pengoperasian generator dalam jumlah banyak secara paralel yang memiliki semua kabel netral dihubungkan ke kutub ground, dapat mengakibatkan terjadinya arus sirkulasi melalui sambungan netral. Untuk mengeliminasi kemungkinan terjadinya arus sirkulasi, sambungkan kabel netral ke ground hanya pada salah satu generator. Apabila generator dalam jumlah banyak saling bergantian bekerja pada jaringan, sebuah sakelar harus dipasang pada sirkuit ground netral di masing-masing generator. Dalam kasus ini, semua sirkuit ground netral dapat diputus kecuali satu sirkuit. Pastikan bahwa salah satu dari sirkuit ground netral dalam keadaan tersambung.

Penyambungan Paralel Ke Jaringan Utilitas

Bilamana generator dengan sambungan Wye akan dioperasikan secara paralel dengan sistem utilitas (bus tak terhingga) dan bilamana kumparan sekunder di trafo step-down di sistem utilitas juga merupakan sambungan Wye, hal-hal berikut dapat terjadi. Penyambungan kedua kabel netral Wye ke ground dapat mengakibatkan arus sirkulasi melalui kabel netral. Demikian juga, koordinasi dari perlindungan kesalahan terhubung ke ground memerlukan studi terhadap keseluruhan sistem. Studi ini harus dilakukan oleh konsultan bersertifikat dan terdaftar yang telah terbiasa dengan sistem generator. Studi ini akan menentukan metodi penyambungan ground mana yang harus digunakan.

Caterpillar Information System:

3612 and 3616 Engines Governor - Remove
3500B and 3500B High Displacement Generator Set Engines Factory Passwords Worksheet
3114, 3116, and 3126 Engines for Caterpillar Built Machines Crankshaft Main Bearings - Remove
Caterpillar Monitoring System for Electronic Modular Control Panel Main Display Module
SR4 and SR4B Generators and Control Panels Model View Illustrations
SR4 and SR4B Generators and Control Panels Generator Description
C-15, C-16 and C-18 Truck Engines Water Pump - Remove
3114, 3116, and 3126 Engines for Caterpillar Built Machines Crankshaft - Remove
3406E and 3456 Generator Set Engines Vibration Damper and Pulley - Remove and Install
3003, 3013, 3014 and 3024 Industrial Engines Refill Capacities
C0.5, C0.7, C0.7, C1.1/3011C, C1.5/3013C, C1.6 and C2.2/3024C/3024CT Industrial Engines and Engines for Caterpillar Built Machines Emergency Stopping
69D, 769D, 773D, 773E, 776D and 777D Off-Highway Trucks and 771D, 775D and 775E Quarry Trucks Power Train Electronic Control System Electronic Control Module (ECM) - Flash Program
3618 Engine Engine Lifting Bracket - Remove and Install
3114, 3116, and 3126 Engines for Caterpillar Built Machines Crankshaft - Install
3508, 3512, and 3516 Generator Sets Voltage Connections
3618 Engine Engine Support - Remove and Install
C-15, C-16 and C-18 Truck Engines Belt Tensioner - Remove and Install
3618 Engine Mounting Isolator - Remove and Install
3116 On Highway Engines Valve Mechanism Cover - Remove and Install
C-15, C-16 and C-18 Truck Engines Water Pump - Install
3003, 3013, 3014 and 3024 Engines for Caterpillar Built Machines V-Belts - Remove and Install
3612 and 3616 Engines Governor - Install
3618 Engine Air Starting Motor - Remove
3618 Engine Air Starting Motor - Install
Back to top
The names Caterpillar, John Deere, JD, JCB, Hyundai or any other original equipment manufacturers are registered trademarks of the respective original equipment manufacturers. All names, descriptions, numbers and symbols are used for reference purposes only.
CH-Part.com is in no way associated with any of the manufacturers we have listed. All manufacturer's names and descriptions are for reference only.