TH31-E61 and TH35-E81 Petroleum Transmissions Caterpillar


Torque Converter and Transmission Oil Sample - Obtain

Usage:

TH31-E61 LAD
Berikut adalah pengujian yang digunakan untuk pengambilan sampel oli sistem hidrolik yang terjadwal.

Tabel 1
Alat yang Diperlukan    
Peralatan     Item     Suku Cadang
Nomor    
Keterangan     Jml    
A     A1     169-8373     Botol Pengambilan Sampel Cairan     1    

Jika oli terkontaminasi, kegagalan dini pada komponen dapat terjadi. Oli yang terkontaminasi juga dapat menyebabkan panas berlebih.

Sampel oli terjadwal dapat diambil dari katup pintas oli yang terletak di petunjuk (1) atau dari manifold oil cooler yang terletak di petunjuk (4). Tekanan oli pada petunjuk (1) sama dengan tekanan yang keluar dari pompa transmisi. Oli ini menuju ke filter oli transmisi. Tekanan oli pada petunjuk (4) sama dengan tekanan oli yang ada di luar konverter torsi dan menuju ke oil cooler transmisi. Untuk pengambilan sampel oli terjadwal, gunakan prosedur alat dan pengujian yang diperlukan sebagaimana dijelaskan di bawah.

Catatan: Jika hasil pengukuran tekanan oli di sistem kontrol hidrolik, menunjukkan tekanan yang tidak memadai, lakukan pengujian tekanan oli di katup pintas filter oli. Tekanan yang diukur di katup pintas akan sama dengan tekanan yang diukur di katup relief kontrol hidrolik transmisi.




Ilustrasi 1g01331818



Ilustrasi 2g01654816

Gunakan prosedur berikut untuk menentukan kontaminasi oli di sistem hidrolik.

  1. Nyalakan engine. Hangatkan oli hingga mencapai temperatur 47 °C (116 °F).

  1. Pastikan kontrol transmisi berada di posisi NETRAL dan throttle berada di posisi KECEPATAN IDLE RENDAH.

  1. Lepas penutup (2). Ambil sampel oli dari tap pengambilan sampel terjadwal (3) dengan penggunaan peralatan (A) .

  1. Matikan engine.

  1. Periksa elemen filter hidrolik terhadap bahan asing.

  1. Ganti elemen filter hidrolik.

  • Partikel berwarna perunggu menunjukkan kerusakan bantalan selongsong.

  • Partikel baja yang mengkilap menunjukkan kerusakan bantalan atau roda gigi.

  • Partikel karet menunjukkan kerusakan seal atau selang.

  • Partikel aluminium menunjukkan kerusakan impeller konverter torsi.

  • Partikel plastik menunjukkan kerusakan ring dorong atau seal putar.

Catatan: Jika salah satu partikel ini ditemukan di elemen filter hidrolik, semua komponen sistem oli hidrolik harus dibersihkan. Jangan menggunakan suku cadang yang rusak. Suku cadang yang rusak harus dilepaskan, dan suku cadang yang baru harus dipasang.

Rujuk ke CaterpillarBuku Petunjuk Pengoperasian dan Perawatan, SEBU6250, "Machine Fluids Recommendations" untuk informasi lebih lanjut tentang pengambilan sampel oli terjadwal yang sesuai, panduan Analisis Oli pengambilan sampel oli terjadwal, interval pengambilan sampel oli, pengendalian kontaminasi, dan manajemen siklus umur komponen.

Rujuk ke Publikasi Khusus, PEHP6001, "How To Take A Good Oil Sample" untuk informasi selengkapnya tentang cara melakukan pengambilan sampel oli.

Back to top
The names Caterpillar, John Deere, JD, JCB, Hyundai or any other original equipment manufacturers are registered trademarks of the respective original equipment manufacturers. All names, descriptions, numbers and symbols are used for reference purposes only.
CH-Part.com is in no way associated with any of the manufacturers we have listed. All manufacturer's names and descriptions are for reference only.